Rahasiagadis.com - Penggemar penggemar Suga BTS, akan segera disuguhi dengan pengalaman sinematik yang mendebarkan melalui film dokumenter "SUGA BTS Agust D Tour D-Day The Movie".
Film dokumenter Suga BTS ini menjanjikan pengalaman lebih intim ke dalam penutupan tur dunia sang idol, yang tentunya tidak boleh dilewatkan oleh para ARMY.
Dipersembahkan oleh CBI Pictures, film dokumenter Suga BTS direncanakan akan tayang di bioskop dari tanggal 10 hingga 13 April 2024.
Kabar gembira ini tentu saja mengundang antusiasme dari seluruh penggemar BTS di seluruh dunia.
Apalagi, film ini akan tayang secara serentak di seluruh dunia, memberikan kesempatan bagi penggemar di berbagai negara untuk menikmati momen bersejarah bersama Suga.
Baca Juga: Jungkook BTS Membagikan Kabar Terbaru Kepada Fans saat Wamil
Meskipun belum ada pengumuman resmi mengenai harga tiket atau jaringan bioskop yang akan menayangkan film ini, penggemar tidak perlu khawatir.
Informasi terkait penjualan tiket dan lokasi bioskop dapat diakses melalui situs resmi sugathemovie.com.
Trailer resmi untuk "SUGA BTS: Agust D Tour D-Day The Movie" telah dirilis pada tanggal 13 Maret, memberikan sekilas gambaran tentang apa yang akan ditawarkan oleh film ini.
Dalam trailer berdurasi 54 detik tersebut, kita dapat melihat momen-momen epik dari konser penutup tur solo perdana Suga pada Agustus 2023.
Baca Juga: J Hope BTS Sapa ARMY Lewat Series Dokumenter HOPE ON THE STREET
Suga BTS, meskipun tengah menjalani masa wajib militer sejak September 2023, tetap memberikan dedikasi yang luar biasa dalam menghadirkan penampilan yang mengagumkan dalam tur konsernya.
Meskipun dia tidak lulus untuk tugas combat reguler, dia menjalani tugasnya dengan penuh semangat sebagai agen layanan sosial.
Film dokumenter "SUGA BTS: Agust D Tour D-Day The Movie" tidak hanya akan menjadi hiburan bagi para penggemar, tetapi juga memberikan pandangan yang mendalam tentang karya dan dedikasi seorang artis terhadap seni pertunjukan.